Semua tulisan dari Bill Hutchison

Haiti

Bergabunglah dengan anggota YWAM di seluruh dunia dalam berdoa dan mendengar dari Tuhan. Dia mengundang Anda!

Haiti: Negeri dengan Banyak Pegunungan yang Indah dan Orang-orang yang Baik
Foto (dari kiri ke kanan): YWAM Port au Prince, YWAM Soccer Ministry

Haiti, yang dulu pernah dikenal sebagai “Mutiara Antilles” karena sumber daya dan keindahan alamnya, kini tercatat sebagai negara termiskin di Belahan Barat. Pada awal masa kolonial, Haiti adalah pemimpin dalam produksi gula, kopi, nila, kakao, dan kapas. Haiti juga disebut sebagai negeri dengan banyak gunung yang indah dan orang-orang  yang baik. Saat ini, Haiti ditandai dengan ketidakstabilan politik dan korupsi, kerusuhan sipil, kejahatan, dan kemiskinan ekstrem. Dari 11,4 juta orang yang tinggal di Haiti, diperkirakan pada tahun 2019 rata-rata orang Haiti hidup hanya dengan $ 2,18 (Rp. 31.800)per hari (www.worldbank.org).

YWAM telah hadir selama 34 tahun di Haiti. Hari ini kami memiliki lokasi di Port au Prince, Saint Marc, Les Cayes, The Cap-Haitian, dan Port de Paix (baru tahun depan).

Bergabunglah dengan kami dalam hari doa YWAM yang disebut The Invitation untuk  berdoa bersama kami  untuk Haiti. Jika Anda hanya bisa meluangkan waktu beberapa saat saja untuk berdoa, mohonlah supaya Tuhan menebus orang-orang Haiti melalui gerakan Roh Kudus dan melalui hubungan pribadi dengan Kristus. Berdoalah supaya kejahatan sistemik yang menahan bangsa ini disingkirkan.

Haiti
Foto: www.worldometers.info

Bersiaplah untuk Berdoa:

Perhatikan apa yang terlintas di benak Anda saat Anda memikirkan tentang Haiti. Catatlah kata-kata yang Anda pikirkan.

Sekarang pikirkan tentang Tuhan dan orang Haiti. Lihat kutipan di bawah ini. Buatlah catatan tentang bagaimana Tuhan melihat orang-orang dan bagaimana Dia menggambarkan mereka.

Opsional: Lakukan pencarian gambar Haiti dan telusuri gambar-gambar itu sebelum Anda berdoa. Anda juga dapat mencari gambar orang-orang Haiti dan mencetak / memotongnya. Buatlah kolase untuk digunakan selama waktu doa ini.

Masuklah ke dalam waktu doa Anda dengan memikirkan tentang orang Haiti seperti yang Anda yakini dilakukan Tuhan juga terhadap mereka.

Pemandangan Haiti adalah alam yang memamerkan kecantikannya dan orang-orang Haiti adalah Tuhan yang memamerkan citra indahnya kepada dunia.

Profesor James Small dari Persatuan Diaspora Afrika Dunia

Waktu doa di YWAM Saint Marc
Foto: YWAM Saint Marc

Berdoa untuk Haiti:

  • Mohonlah supaya Tuhan menebus orang-orang Haiti melalui gerakan Roh Kudus dan melalui hubungan pribadi dengan Kristus. Berdoalah untuk kebangkitan rohani.
  • Berdoalah bagi mereka yang menyebut diri mereka “Kristen” untuk berpaling dari praktik-praktik fasik seperti voodoo.
  • Berdoalah supaya kejahatan sistemik yang menahan bangsa ini disingkirkan.
  • Berdoalah untuk keluarga-keluarga yang paling menderita. Keresahan membuat orang tidak mendapatkan sedikit penghasilan yang seharusnya bisa mereka dapatkan.
  • Berdoalah untuk sekolah yang mencoba untuk buka dan memberikan pendidikan di dalam situasi yang penuh dengan kekerasan.
  • Berdoalah agar terang menyinari area-area yang korup di negara ini. Haiti telah terhuyung-huyung karena kerusuhan sipil selama dua tahun sekarang dan itu berdampak besar pada rata-rata keluarga di Haiti. Kerusuhan ini terutama disebabkan oleh korupsi dalam pemerintah dan dalam bisnis-bisnis yang beroperasi. Berdoalah supaya muncul pemimpin-pemimpin yang saleh dalam pemerintahan dan bisnis.
  • Berdoalah supaya Tuhan memberikan hikmat kepada para anggota YWAM dan para pemimpin Haiti saat Haiti berjalan melalui musim Covid ini. Banyak warga Haiti tidak dapat mengisolasi diri karena kebutuhan untuk bekerja, dan banyak yang tidak memiliki situasi kehidupan yang memungkinkan mereka untuk menjaga jarak secara efektif.
  • Berdoalah untuk stabilitas politik karena Haiti telah mengalami kerusuhan politik sejak 2018. Ada penentangan terhadap presiden saat ini dan oposisi itu mendapat dukungan dana yang kuat. Yang paling buruk, kerusuhan itu menyebabkan orang-orang terjebak di rumah mereka, tidak dapat bepergian, karena preman bayaran akan menguasai jalan raya utama. Hal ini menyebabkan ketidakmampuan barang untuk didistribusikan keluar ibukota, menyebabkan kenaikan harga yang ekstrim.
  • Berdoalah supaya orang muda dapat diterima di dalam gereja. Salah satu fokus dalam YWAM adalah generasi muda dan keinginan mereka untuk berekspresi (pakaian, rambut, dll.) Tetapi ada ketidakmampuan untuk aktif di gereja. Berdoalah agar gereja-gereja mengizinkan kaum muda diterima apa adanya.
  • Berdoalah untuk keluarga YWAM kita karena ada pergumulan besar secara finansial untuk melewati masa-masa ini. Tidak ada tim penjangkauan yang dapat diterima karena “travel warnings” (larangan perjalanan). Berdoa agar ada ketersediaan keuangan dapat memenuhi biaya operasional bulanan minimum untuk semua operasi/kegiatan YWAM. Berdoalah supaya Tuhan memberikan hikmat dan kreativitas pada saat para anggota YWAM bekerja untuk menggalang dana dan berdoalah supaya Tuhan mengirimkan orang-orang yang bersedia menjadi mitra aktif bagi para pekerja YWAM di negara-negara lokasi mereka.
  • Lokasi YWAM harus fleksibel akibat Covid. Berdoalah supaya Tuhan memberikan hikmat dan kreativitas saat para pemimpin menyusun strategi. Berdoalah untuk persatuan dan persahabatan yang langgeng antara orang-orang di berbagai lokasi. Berdoalah untuk peningkatan yang efektif saat pelayanan dan strategi baru diterapkan. Berdoalah supaya Tuhan memberikan kesabaran.
  • Berdoalah untuk fondasi yang kuat bagi lokasi dan pelayanan YWAM agar bisa bertahan selama bertahun-tahun ke depan. Berdoalah untuk hubungan yang kuat di antara staf yang akan menghasilkan kekeluargaan yang kuat di setiap lokasi YWAM.
Foto: YWAM Cap-Haiti

Mengambil tindakan

  • Hubungi lokasi YWAM di Haiti dan tanyakan bagaimana Anda / lokasi Anda dapat mendukung mereka.
  • Mintalah Tuhan untuk memberi Anda jumlah (uang) yang Dia ingin Anda berikan kepada lokasi / pekerja YWAM di Haiti. Berdoalah agar Tuhan menyediakan jumlah itu. Berdoalah untuk jumlah itu sampai tersedia. Mintalah orang lain untuk melakukan hal yang sama.
  • Lihatlah rekaman baru YWAM Kona “The Commission.” Bagikan dengan orang lain sehingga suara “GO” dinyanyikan di seluruh dunia: https://YWAM.lnk.to/TheCommission Kami tidak akan berhenti sampai seluruh dunia tahu!
  • Bagikan di facebook.com/youthwithamission, kirim gambar dan tambahkan komentar tentang bagaimana Anda berdoa.
  • Buka twitter.com; cari #praywithywam dan tweet tentang waktu doa Anda / posting gambar. Anda juga dapat memposting foto di Instagram dan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Kirim email ke prayer@ywam.org memberi tahu kami bagaimana Anda berdoa dan apa yang Tuhan nyatakan kepada Anda.
Foto: YWAM Port de Paix

Bagaimana Kami Telah Berdoa – Oktober 2020 – HUT YWAM ke 60th

  • YWAM Worcester, Afrika Selatan memberi tahu kami bahwa mereka berdoa untuk peringatan 60 tahun YWAM.

Topik Bulan-bulan Berikutnya:

  • 10 Desember: Peduli Terhadap Ciptaan
  • 14 Januari: Budha

Jangan Lewatkan The Invitation:

  • Daftarkan diri untuk mendapatkan update Undangan Doa. Kunjungi ywam.org, cari kotak ‘’Stay Connected’’ di beranda, masukkan alamat email Anda dan klik ‘’Sign Up’’.
  • Unduh pembaruan doa dalam bahasa tertentu. Kunjungi ywam.org/theinvitation. (Saat ini tersedia dalam bahasa Spanyol, Portugos, Prancis, Indonesia, Korea atau silakan ajukan bahasa lain.)
  • Bergabunglah dalam diskusi tentang bagaimana Tuhan memimpin waktu doa ini. Tambahkan komentar di halaman Facebook pada hari Kamis kedua di facebook.com/youthwithamission atau pada Twitter @ywam, dengan tagar #praywithywam. Anda juga dapat mengunggah foto di instagram dengan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Anda sekarang dapat mendengarkan Undangan Doa dalam bentuk podcast. Untuk mendaftar atau mendengarkan episode sebelumnya, kunjungi: ywampodcast.net/prayer.
  • Jika Anda merasakan Tuhan memberi Anda sebuah kata atau arahan untuk doa YWAM, silakan hubungi kami: prayer@ywam.org.

Hari jadi YWAM ke-60

Bergabunglah dengan anggota YWAM di seluruh dunia dalam berdoa dan mendengar dari Tuhan. Dia mengundang Anda!

YWAM Crusade (Perang Salib) Pertama – Samoa – 1965

Tahun ini adalah tahun ke-60 YWAM dan kami merayakannya! Bergabunglah bersama kami bulan ini dalam hari doa YWAM, yang disebut The Invitation, pada hari Kamis, 8 Oktober.

Kisah kami dimulai ketika Tuhan berbicara kepada Loren Cunningham, salah satu pendiri YWAM, melalui visi gelombang ombak orang muda pergi ke bangsa-bangsa. Kami adalah beberapa dari orang-orang muda itu. Hidup kami telah diubah melalui cara Tuhan bertemu dengan Loren pada akhir tahun 1950-an dan kemudian Tuhan memimpin Loren dan Darlene Cunningham untuk memulai YWAM. Saat kami merenungkan kembali kata-kata Tuhan kepada Loren seperti yang Dia lakukan, kami menyadari bahwa momen itu memiliki kesamaan yang signifikan dengan momen-momen lain di sepanjang sejarah, saat-saat ketika Tuhan turun tangan untuk membagikan hati-Nya dan tujuan-Nya bagi dunia. Memang, kami telah menyadari bahwa visi yang dilihat Loren, pertemuan tak terduga itu, adalah perjanjian dasar yang menentukan takdir yang diprakarsai oleh Tuhan sendiri, untuk melahirkan gerakan misi baru.

Jika Anda hanya bisa meluangkan waktu beberapa saat saja untuk berdoa, bersyukurlah kepada Tuhan atas pekerjaan-Nya yang telah Dia lakukan melalui YWAM.

Yesus berkata kepada mereka: “Mari, ikutlah Aku dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.”  Lalu merekapun segera meninggalkan jalanya dan mengikuti Dia. Markus 1: 17-18

Catatan khusus tentang The Invitation: Bulan ini juga menandai peringatan lima tahun The Invitation. Kami berterima kasih kepada semua yang telah berpartisipasi dalam doa, mengumpulkan orang lain untuk berdoa, memberikan informasi doa, menerjemahkan konten, dan memberikan bantuan kepemimpinan dan administratif, sehingga The Invitation bisa berjalan sampai 5 tahun ini. Jika Anda memiliki tanggapan atau saran untuk kami, silakan kirim email ke prayer@ywam.org. Beri tahu kami: Apakah Anda menggunakan bagian “Bersiap untuk Berdoa”? Apa yang paling Anda sukai dari The Invitation? Apa yang Anda ingin untuk ditingkatkan lebih lagi?

Bersiaplah untuk Berdoa:

Sebagai kelompok atau individu, mintalah Roh Kudus untuk mengingatkan Anda tentang segala sesuatu yang telah ada untuk merayakan hari jadi YWAM ke-60. Setelah beberapa saat,  buatlah daftar dari semua yang Tuhan nyatakan kepada Anda. Apa yang Dia ungkapkan? Orang-orang? Pelayanan-pelayanan? Acara-acara? Bangsa-bangsa? Penebusan? Keselamatan? Rahmat? Belas kasih?

Luangkan waktu untuk merayakan dan bersyukur atas apa yang telah Tuhan mulai dan wujudkan selama 60 tahun ini.

Tim Penginjilan Timur Jauh – Penjangkauan ke Kamp Pengungsi
Hong Kong, 1980

Berdoa untuk YWAM:

  • Bersyukurlah kepada Tuhan atas kepemimpinan yang setia dan murah hati selama 60 tahun perjalanan YWAM ini.
  • Bersyukurlah kepada Tuhan juga karena selalu mendukung Loren dan Darlene Cunningham dan para pemimpin lainnya yang telah melangkah dalam ketaatan dan setia pada visi Tuhan.
  • Bersyukurlah kepada Tuhan untuk mereka yang dengan setia berdoa, mendukung, dan berinvestasi secara finansial di dalam YWAM dan kepada para anggota YWAM dengan cara apa pun selama 60 tahun ini. Berdoa agar mereka diberkati, didorong, dan dikuatkan dalam iman mereka.
  • Bersyukurlah kepada Tuhan karena dalam satu generasi jutaan anak muda telah dijamah oleh Tuhan karena visi gelombang ombak itu.
  • Nyatakanlah rasa syukur kepada Tuhan atas setiap cara yang dipakai Tuhan untuk memberkati Anda secara pribadi melalui YWAM.
  • Berdoalah agar Tuhan berbicara kepada orang-orang muda di seluruh dunia seperti Dia berbicara kepada Loren tentang pergi ke seluruh dunia.
  • Berdoalah agar YWAM terus menjadi jembatan bagi jutaan anak muda untuk terlibat sebagai misionaris.
  • Berdoalah bagi para anggota YWAM di seluruh dunia untuk terus setia kepada Tuhan dan berjalan dalam ketaatan, iman, kerendahan hati, dan keberanian dalam dekade mendatang.
Empat Kata Warisan YWAM
Foto: David Cole

Mengambil tindakan

  • Hubungi mereka yang telah berinvestasi dalam doa, persahabatan, dan mendukung Anda secara finansial selama Anda menjadi bagian dari YWAM dan mendorong mereka serta memberkati mereka dengan cara yang Tuhan tunjukkan kepada Anda.
  • Rencanakan dan selenggarakan perayaan hari jadi YWAM yang ke-60 secara online atau secara tatap muka sesuai dengan situasi Anda saat ini.
  • Lihat situs web YWAM.org yang baru direvisi. Pada menu, pilih opsi “For YWAMers” dan buatlah diri Anda lebih akrab dengan Visi YWAM, Nilai, Perjanjian, dan Kata Warisan.
  • Baca / baca ulang buku “Benarkah Itu Engkau, Tuhan?” karya Loren Cunningham dengan Janice Rogers, YWAM Publishing.
  • Bagikan di facebook.com/youthwithamission, kirim gambar dan tambahkan komentar tentang bagaimana Anda berdoa.
  • Buka twitter.com; cari #praywithywam dan tweet tentang waktu doa Anda / posting gambar. Anda juga dapat memposting foto di Instagram dan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Kirim email ke prayer@ywam.org memberi tahu kami bagaimana Anda berdoa dan apa yang Tuhan nyatakan kepada Anda.

Bagaimana Kami Telah Berdoa – September 2020 – Inisiatif Doa Global YWAM

  • Sebanyak 4.000 pemimpin dan lokasi YWAM (misionaris yang memegang 220 jenis paspor) terhubung secara tatap muka dan online seputar empat tema; Mengingat, Bertobat, Menyelaraskan Kembali, dan Melepaskan. Banyak yang berpuasa dan berdoa pada waktu yang berbeda sepanjang bulan.
  • John Dawson, salah satu penatua YWAM, merenungkan Mazmur 81 dan kisah Gideon. Dia juga mencatat, “Ada erangan hebat di bumi. Di musim ini saya diingatkan bahwa panggilan nyata kita lebih dalam dari pada menyembuhan bangsa-bangsa. Yaitu menyembuhkan hati Tuhan. “
  • Beberapa pemimpin muda YWAM telah mencatat bahwa virus corona bisa menjadi momen yang menentukan bagi generasi mereka. Banyak yang mengharapkan terobosan signifikan sebelum pandemi tetapi sekarang melihat “terobosan” dalam sudut pandang yang berbeda.
  • Diterima dari ibu dari seorang remaja putri yang menyelesaikan DTS YWAM beberapa tahun lalu: “Putri saya memberontak dari kebenaran dan dari keluarga kami ketika dia mendaftar untuk melakukan DTS-nya. Di tengah-tengah jalannya DTS, suami saya menerima panggilan telepon yang meminta pengampunan! ikatannya telah dipatahkan dan kami melihat buah dalam hidupnya sekarang. Terima kasih Tuhan dan terima kasih YWAM!”
  • Seorang lainnya diberi kitab Ezra pasal 9 untuk belajar dan berdoa. Dan berdoa: “Marilah kita benar-benar menghancurkan kesombongan rohani kita untuk mendengar apa yang sebenarnya dikatakan Roh kepada gereja-gereja hari ini dan melawan iblis dalam semua rencananya di setiap kesempatan.”
  • Dan satu lagi diberi 2 Korintus 1: 10-11 untuk dibagikan dengan keluarga YWAM.
  • Seorang pemimpin YWAM mencatat bahwa Tuhan telah meletakkan di dalam hatinya untuk berdoa bagi kebangunan rohani bagi Kamboja lebih dari sebelumnya.

Topik Bulan-bulan Berikutnya:

  • 12 November: Haiti
  • 10 Desember: Peduli Terhadap Ciptaan
  • 14 Januari: Budha

Jangan Lewatkan The Invitation:

  • Daftarkan diri untuk mendapatkan update Undangan Doa. Kunjungi ywam.org, cari kotak ‘’Stay Connected’’ di beranda, masukkan alamat email Anda dan klik ‘’Sign Up’’.
  • Unduh pembaruan doa dalam bahasa tertentu. Kunjungi ywam.org/theinvitation. (Saat ini tersedia dalam bahasa Spanyol, Portugos, Prancis, Indonesia, Korea atau silakan ajukan bahasa lain.)
  • Bergabunglah dalam diskusi tentang bagaimana Tuhan memimpin waktu doa ini. Tambahkan komentar di halaman Facebook pada hari Kamis kedua di facebook.com/youthwithamission atau pada Twitter @ywam, dengan tagar #praywithywam. Anda juga dapat mengunggah foto di instagram dengan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Anda sekarang dapat mendengarkan Undangan Doa dalam bentuk podcast. Untuk mendaftar atau mendengarkan episode sebelumnya, kunjungi: ywampodcast.net/prayer.
  • Jika Anda merasakan Tuhan memberi Anda sebuah kata atau arahan untuk doa YWAM, silakan hubungi kami: prayer@ywam.org.

Inisiatif Doa Global / Global Prayer Initiative (GPI) YWAM

Bergabunglah dengan Anggota YWAM di seluruh dunia dalam berdoa dan mendengar dari Tuhan. Dia mengundang Anda!

Foto (dari kiri ke kanan): vimeo.com, YWAM Dunham

Lingkaran Jajaran Pendiri dan para penatua senior lainnya di YWAM telah merasakan urgensi untuk memanggil para anggota YWAM untuk bergabung ke dalam Inisiatif Doa Global/ Global Prayer Initiative (GPI) selama sebulan penuh di bulan September. Yang akan diluncurkan pada tanggal 1-3 September di mana para tetua / pemimpin YWAM dan jaringan mereka di seluruh dunia akan berpartisipasi di dalamnya. Sepanjang bulan September, semua orang di dalam keluarga YWAM dan teman-teman YWAM diundang untuk bersatu padu dalam inisiatif doa ini.

Sejalan dengan ini, kami ingin mendedikasikan doa bulanan rutin kami, The Invitation, pada tanggal 10 September untuk berfokus pada panggilan doa ini.

Selama waktu untuk mencari Tuhan mewakili bangsa-bangsa di mana kita berada dan atas nama panggilan kita sebagai gerakan misionaris dalam persiapan untuk pengutusan dan pengurapan yang diperbarui untuk menjadi agen pengharapan-Nya di hari-hari mendatang ini, diusulkan agar kita memfokuskan doa kita pada empat tema berikut ini : Mengingat, Bertobat, Menyelaraskan kembali, dan Melepaskan.

Untuk persiapan pribadi, berdoalah agar kita semua di dalam YWAM mengingat tugas kita dalam doa syafaat bagi bangsa-bangsa dan menjadi umat yang menjunjung tinggi karakter Tuhan yang tidak berubah. Doakan juga agar kita memeriksa visi dasar, nilai-nilai, perjanjian dan kata-kata warisan kita dan menyelaraskan kembali area-area di mana telah terjadi penyimpangan/pergeseran, dan berdoalah supaya dari waktu doa ini akan ada penguatan baru dari Roh Tuhan.

Jika Anda memiliki waktu lebih lama untuk berdoa, atau jika Anda berdoa dalam kelompok, silakan lihat bagaimana Anda dapat berdoa secara mendalam seputar empat tema di bawah ini.

Mohon jangan terburu-buru dalam melihat tema-tema ini. Bersiaplah untuk menyisihkan waktu lain untuk melanjutkan doa sesuai kebutuhan.

Terima kasih telah menjadi bagian dari The Invitation. Kami ingin sekali menerima cerita dari Anda tentang bagaimana Anda berdoa. Anda dapat mengirim email kepada kami di prayer@ywam.org.

Foto: anglicanjournal.com

Bersiap untuk Berdoa:

Saat Anda berkumpul untuk berdoa, atau saat Anda bersiap untuk berdoa sendiri, luangkan waktu untuk memulainya dengan mendengarkan video yang berdurasi tiga menit ini dari salah satu penatua YWAM, John Dawson, saat dia menjelaskan cara untuk masuk ke dalam waktu doa:

Sebagai latihan lebih lanjut untuk membantu Anda memulai waktu doa ini, bacalah Kitab Daniel 9: 18-23. Kemudian silakan dengarkan saat John Dawson menmberikan prinsip doa tentang “membawa kepada Tuhan kebutuhan akan waktu dan orang-orang, meminta belas kasih Tuhan, dan kekuatan doa yang rendah hati” (video berdurasi tujuh menit):

Ya Allahku, arahkanlah telinga-Mu dan dengarlah,  bukalah mata-Mu dan lihatlah  kebinasaan kami dan kota yang disebut dengan nama-Mu, sebab kami menyampaikan doa permohonan kami ke hadapan-Mu bukan berdasarkan jasa-jasa kami, tetapi berdasarkan kasih sayang-Mu yang berlimpah-limpah. Ya Tuhan, dengarlah! Ya, Tuhan, ampunilah!  Ya Tuhan, perhatikanlah dan bertindaklah dengan tidak bertangguh, oleh karena Engkau sendiri,  Allahku, sebab kota-Mu dan umat-Mu disebut dengan nama-Mu!”

Sementara aku berbicara dan berdoa dan mengaku  dosaku dan dosa bangsaku, bangsa Israel, dan menyampaikan ke hadapan TUHAN, Allahku, permohonanku bagi gunung  kudus Allahku,  sementara aku berbicara dalam doa, terbanglah dengan cepat ke arahku Gabriel,  dia yang telah kulihat dalam penglihatan yang dahulu itu pada waktu persembahan korban  petang hari.  Lalu ia mengajari aku dan berbicara dengan aku: “Daniel, sekarang aku datang untuk memberi akal budi kepadamu untuk mengerti. Ketika engkau mulai menyampaikan permohonan   keluarlah suatu firman, maka aku datang untuk memberitahukannya kepadamu, sebab engkau sangat dikasihi.   Jadi camkanlah firman itu dan perhatikanlah penglihatan  itu!

Daniel 9: 18-23

Berdoa untuk YWAM:

Kami percaya Roh Kudus memimpin dan mengarahkan Anda secara berdaulat di lokasi / pelayanan / tim / lingkungan Anda. Oleh kasih karunia Tuhan, kita tersebar di seluruh bangsa, dalam setiap jenis konteks. Marilah kita membuat diri kita siap dan terbuka untuk melihat, mendengar dan merasakan seperti yang Tuhan lakukan saat ini.

Kami berharap bahwa tema bertobat, mengingat, menyelaraskan kembali dan melepaskan akan muncul dalam cara yang berkesinambungan sebagaimana dipimpin oleh Roh Kudus.

Bertobat

Sebagai anggota Tubuh Kristus yang dipanggil untuk melayani di tempat tertentu (desa, kota, bangsa atau lingkungan) dengarkanlah hati/keluhan-keluhan tak terucapkan dari Roh. Dengarkan ajakan untuk merasa sama tentang penderitaan dan respon dalam ratapan (2 Tawarikh 7: 14-16, Nehemia 1 dan 9, Roma 8: 15-30).

Dengarkan ajakan untuk merasakan sama tentang dosa orang-orang, bertobat dan berseru memohon belas kasihan.

Kami mengundang Anda untuk meluangkan waktu dengan mengundang Tuhan untuk mengungkapkan lebih banyak sifat / hati-Nya (Keluaran 34: 6-7) dan untuk mengajari kita tentang jalan-jalan-Nya.

Mengingat

Sama seperti Paulus menasihati Timotius ” Tugas ini kuberikan kepadamu, Timotius anakku,  sesuai dengan apa yang telah dinubuatkan  tentang dirimu,  supaya dikuatkan oleh nubuat itu engkau memperjuangkan perjuangan  yang baik dengan iman dan hati nurani yang murni. ” (1 Timotius 1:18), kami mengundang Anda untuk mengingat (memunculkan kembali ingatan) perjanjian, perkataan kenabian, dan tugas yang telah Tuhan berikan kepada tim Anda secara bersama-sama atau kepada Anda secara pribadi dalam perjalanan iman Anda ketika Dia memanggil Anda untuk setia kepada-Nya dan melayani Dia dengan cara-cara khusus untuk memenuhi tujuan-Nya di bumi.

Menyelaraskan kembali

Demikian pula, mungkin ada perkataan kenabian, perjanjian dan tugas untuk kaum Anda, kota Anda atau bangsa Anda yang dapat Anda ingat dan Anda selaraskan kembali.

Tuhan telah memanggil YWAM sebagai aliran dalam Tubuh Kristus dan Dia telah memberi kita tugas khusus untuk melakukan bagian kita dalam bermitra dengan Yesus untuk memenuhi tujuan-Nya. Hal ini telah dicatat dalam visi dasar dan nilai-nilai (www.ywam.org/about-us/values) dan kata-kata warisan (www.ywam.org/for-ywamers/documents-for-ywamers). Bacalah ini dengan penuh doa dan saat Anda melakukannya:

–Dengarkan penegasan dari Roh tentang cara-cara Anda yang selaras dengan visi dasar, nilai-nilai, dan kata-kata warisan. Rayakan dan bersyukurlah atas sukacita dalam mengasihi Tuhan dan melayani Dia dengan cara ini.

–Dengarkan keyakinan dari Roh tentang cara-cara Anda yang gagal atau tergeser. Bertobat dan selaraskanlah kembali sebagaimana mestinya.

–Dalam konteks yang lebih luas ini, pastikan untuk mengingat kata-kata atau tugas kenabian tertentu yang telah Tuhan katakan kepada Anda. Rayakan dan syukuri apa yang telah digenapi. Berdoalah untuk apa yang belum digenapi. Mungkin bertobatlah jika diperlukan dan pertimbangkan area yang mungkin memerlukan pemangkasan dan penataan kembali.

Melepaskan

Tuhan mengundang kita untuk menampilkan diri kita secara pribadi dan bersama-sama untuk menerima impartasi baru dari iman, harapan dan urapan untuk musim baru ini. Pertimbangkan undangan Tuhan untuk Anda (tim atau pribadi). Ini adalah waktu untuk setuju dengan Tuhan dengan doa dan komitmen yang berani untuk bertindak di dalam bangsa-bangsa dengan cara yang belum pernah ada sebelumnya.

–Kami mengundang Anda untuk meminta kepada Tuhan untuk menegaskan dan memperluas / memperdalam pelayanan / tugas yang akan dilanjutkan dan meminta “porsi ganda” dari pengurapan bersama dengan kemampuan yang lebih besar untuk melakukan pekerjaan Tuhan dengan cara yang mengekspresikan karakter-Nya.

–Kami mengundang Anda untuk meminta Tuhan untuk tugas baru, sesuatu yang baru, mengingat beban yang Tuhan pikul untuk orang-orang / bangsa / keadaan yang telah menjadi perhatian Anda. Mintalah “porsi ganda” dari pengurapan bersama dengan kemampuan yang lebih besar untuk melakukan pekerjaan Tuhan dengan cara-cara yang mengekspresikan karakter-Nya.

–Kami mengundang Anda untuk meminta keberanian dalam memberitakan Injil kerajaan Allah dan bersaksi tentang kuasa Yesus Kristus (Yesaya 59:19, Kisah Para Rasul 4: 29-31).

–Roh Kudus mungkin ingin mengesampingkan beberapa pelayanan dan mengutus orang-orang ditugaskan dalam tugas baru (Kis 13: 2-3).

Sepanjang proses ini, pastikan tidak ada area ketidakpercayaan, keraguan, inferioritas, dan ketakutan dalam hidup kita yang mungkin menghalangi kita untuk naik ke tingkatan baru dalam keyakinan dan keberanian.

Berdoa Bersama di YWAM
Foto: YWAM Facebook

Mengambil tindakan

  • Berdoa dengan sengaja seperti yang dicatat oleh Global Prayer Initiative/ Inisiatif Doa Global.
  • Bagikan di facebook.com/youthwithamission, kirim gambar dan tambahkan komentar tentang bagaimana Anda berdoa.
  • Kunjungi twitter.com; cari #praywithywam dan tweet tentang waktu doa Anda / posting gambar. Anda juga dapat memposting foto di Instagram dan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Kirim email ke prayer@ywam.org memberi tahu kami bagaimana Anda berdoa dan apa yang Tuhan nyatakan kepada Anda.
Foto: foxnews.com

Bagaimana Kami Telah Berdoa

Agustus 2020 – Takut akan Tuhan

  • Saudari A. berdoa agar memiliki rasa takut akan Tuhan dan agar Tuhan mengungkapkan kepadanya bagaimana takut akan Dia.
  • Beberapa individu mengirimkan permohonan doa pribadi, banyak yang menghadapi tantangan emosional selama masa yang menantang ini.
  • Seorang pribadi dari luar YWAM memuliakan Tuhan ketika dia melihat topik ini. Orang yang sama ini berdoa agar YWAM diberkati melalui Roh Kudus yang membimbing kita dalam setiap langkah.
Foto: compassionuk.org

Topik Bulan-bulan Berikutnya:

  • 8 Oktober: Hari Jadi YWAM ke-60
  • 12 November: Haiti
  • 10 Desember: Kesepian

Jangan Lewatkan The Invitation:

  • Daftarkan diri untuk mendapatkan update Undangan Doa. Kunjungi ywam.org, cari kotak ‘’Stay Connected’’ di beranda, masukkan alamat email Anda dan klik ‘’Sign Up’’.
  • Unduh pembaruan doa dalam bahasa tertentu. Kunjungi ywam.org/theinvitation. (Saat ini tersedia dalam bahasa Spanyol, Portugos, Prancis, Indonesia, Korea atau silakan ajukan bahasa lain.)
  • Bergabunglah dalam diskusi tentang bagaimana Tuhan memimpin waktu doa ini. Tambahkan komentar di halaman Facebook pada hari Kamis kedua di facebook.com/youthwithamission atau pada Twitter @ywam, dengan tagar #praywithywam. Anda juga dapat mengunggah foto di instagram dengan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Anda sekarang dapat mendengarkan Undangan Doa dalam bentuk podcast. Untuk mendaftar atau mendengarkan episode sebelumnya, kunjungi: ywampodcast.net/prayer.
  • Jika Anda merasakan Tuhan memberi Anda sebuah kata atau arahan untuk doa YWAM, silakan hubungi kami: prayer@ywam.org.

Takut akan Tuhan (Ramona Musch) – Prinsip Spiritual dari Masa-Masa Awal YWAM

Bergabunglah dengan Anggota YWAM di seluruh dunia dalam berdoa dan mendengar dari Tuhan. Dia mengundang Anda!

Takut akan Tuhan
Tunjukkanlah kepadaku jalan-Mu , ya TUHAN, supaya aku hidup menurut kebenaran-Mu; bulatkanlah hatiku untuk takut akan nama-Mu. Mzm 86:11
Foto: www.butlerpartyof4.com

Pada bulan Januari kami memulai seri Prinsip Spiritual dari Masa-Masa Awal YWAM berdasarkan masukan dari Pemimpin YWAM Lynn Green dan berdoa tentang Mencari Tuhan (Loren Cunningham); Hidup Kudus (Lynn Green), pada bulan Februari; dan Ketuhanan Kristus (Darlene Cunningham), pada bulan Maret. Dan kemudian hanya beberapa hari setelah berdoa tentang Ketuhanan Kristus, para pemimpin YWAM mulai mengirim siswa kembali ke rumah karena pandemi virus corona dan dengan demikian, kami menyela seri ini untuk berdoa untuk topik-topik terkait virus corona hingga bulan Juli.

Kami dengan senang hati mengundang Anda bulan ini untuk berdoa bagi topik terakhir dalam seri Prinsip Spiritual dari Masa-Masa Awal YWAM: Takut akan Tuhan. Dalam video kami di link bawah menampilkan Ramona Musch (YWAM Atlanta) yang membahas rasa takut akan Tuhan dengan Miranda Heathcote (YWAM Spanyol). Ramona berhubungan erat dengan sekolah YWAM pertama di Swiss lebih dari 50 tahun yang lalu dan mengatakan bahwa ia mulai memahami rasa takut akan Tuhan dengan melihat bagaimana pendiri YWAM, Loren dan Darlene Cunningham bersedia mengikuti Tuhan, bahkan jika itu berarti mereka harus disalahpahami oleh manusia. Ramona meringkaskan takut akan Tuhan sebagai lebih peduli dengan apa yang Tuhan pikirkan tentang Anda daripada apa yang orang lain pikirkan tentang Anda. Silakan tonton video berdurasi 21:24 menit di link berikut ini:

Ringkasan tertulis dari video itu bisa dilihat di bawah.

Bergabunglah dengan kami bulan ini dalam hari doa The Invitation pada hari Kamis, 13 Agustus untuk berdoa bersama kami. Jika Anda hanya bisa meluangkan waktu beberapa saat saja untuk berdoa, mohon doakan agar Roh Kudus menjamah hati para anggota YWAM pada saat kami berdoa dan agar kami lebih mengenal dan memahami Yang Maha Kudus dan kehendak-Nya.

Terima kasih telah menjadi bagian dari The Invitation. Kami akan senang menerima cerita dari Anda tentang bagaimana Anda berdoa. Anda dapat mengirim email kepada kami di prayer@ywam.org.

Selain itu, kami juga akan segera merayakan peringatan hari jadi YWAM ke-60. Kirimkanlah catatan untuk memberi tahu kami bagaimana rencana Anda untuk merayakan tonggak sejarah itu atau untuk memberi tahu kami kisah YWAM favorit Anda.

Foto: dickinsonebc.com

Bersiap untuk Berdoa:

Mulailah dengan membaca cepat Kitab Daniel 1: 1-20.

Baca dan diskusikan:

  • Daniel 1: 1-2
    • Menurut Anda, perasaan apa yang dimiliki orang Israel setelah peristiwa ini terjadi?
  • Daniel 1: 3-5
    • Apa yang diajarkan kepada orang Israel?
    • Bagaimana hal ini berhubungan dengan dunia saat ini?
    • Menurut Anda mengapa mereka harus berdiri di hadapan raja pada akhir tahun ketiga?
  • Daniel 1: 6-8
    • Siapa yang termasuk dalam kelompok yang akan diajar ini?
    • Apa yang diputuskan Daniel? Apa ‘hak’ yang dilepaskan Daniel?
    • Apa yang mungkin Anda putuskan hari ini? Apa ‘hak’ yang mungkin bisa Anda lepaskan?
  • Daniel 1: 9-14
    • Bagaimana tanggapan Allah terhadap Daniel yang mengambil keputusan untuk berpendirian seperti itu?
    • Menurut Anda seperti apa hubungan Daniel dengan Allah?
    • Apa yang menjadi kekuatitan pemimpin pegawai istana?
    • Siapa yang ditakuti pemimpin pegawai istana?
    • Menurut Anda seperti apa hubungan pemimpin pegawai istana dengan Tuhan?
    • Apa tanggapan Daniel terhadap kekuatiran itu?
    • Menurut Anda di dalam siapa dan / atau apa yang diyakini Daniel dalam membuat pernyataannya itu?
    • Bagaimana tanggapan pemimpin pegawai istana?
  • Daniel 1: 15-16
    • Bagaimana hasilnya?
    • Apakah Anda memiliki kisah pribadi yang serupa?
  • Daniel 1:17
    • Apa yang disediakan Allah bagi kaum muda itu?
    • Apa yang Tuhan sediakan bagi kita hari ini?
  • Daniel 1: 18-20
    • Mereka sekarang berdiri di hadapan raja seperti yang telah diperintahkannya 3 tahun lalu:
    • Apa yang raja lihat?
    • Apakah Anda pikir ada yang terkejut dengan hal ini? SIAPA?
  • Penerapan:
    • Apa yang dapat Anda ambil dari kisah Daniel dan teman-temannya ini?
    • Bagaimana kisah ini berhubungan dengan topik kita “Takut akan Tuhan”?
    • Dapatkah Anda memikirkan kisah-kisah lain dalam Alkitab yang mencerminkan rasa takut (yang sehat) kepada Allah?
    • Kalau ada, kisah yang mana?

Kitab Daniel pasal tiga memberikan kisah lain tentang teman-teman Daniel yang menunjukkan rasa takut akan Tuhan. Bacalah jika Anda punya waktu dan diskusikanlah.

Putuskan untuk menjadi seperti Daniel dan orang lain yang takut akan Tuhan, bukan takut kepada manusia.

Bersama ini kuberikan perintah, bahwa di seluruh kerajaan yang kukuasai orang harus takut dan gentar  kepada Allahnya Daniel,  sebab Dialah Allah  yang hidup, yang kekal untuk selama-lamanya;  pemerintahan-Nya tidak akan binasa dan kekuasaan-Nya tidak akan berakhir.

Daniel 6:26

Berdoalah untuk YWAM:

  • Saat Anda berdoa, pekalah terhadap kehadiran-Nya. Minta Tuhan untuk membuat Anda tetap sadar dan peka akan kehadiran-Nya bahkan setelah Anda menyelesaikan waktu doa ini. (Mazmur 46:10 “Diamlah dan ketahuilah, bahwa Akulah Allah!  Aku ditinggikan  di antara bangsa-bangsa, ditinggikan di bumi!” )
  • Pikirkan lima sifat Tuhan. Tuliskan semua itu dan berterima kasihlah kepada-Nya. Minta Tuhan untuk mengungkapkan sifat-sifat lain kepada Anda.
  • Pujilah Tuhan untuk cara-cara Tuhan menggunakan para pemimpin YWAM karena mereka takut akan Tuhan. Pujilah Tuhan karena Dia telah mengarahkan Anda dalam bidang ini.
  • Mintalah Tuhan untuk menunjukkan dan menginsyafkan Anda pada area-area dalam hidup Anda di mana Anda lebih peduli dengan bagaimana orang lain memandang Anda daripada bagaimana Tuhan memandang Anda. Minta Tuhan untuk menghilangkan rasa takut terhadap manusia dan menggantinya dengan rasa takut yang benar kepada-Nya.
  • Bersyukurlah kepada Tuhan atas rahmat yang telah Dia berikan kepada Anda dan atas kasih yang Dia miliki untuk Anda, terlepas dari fakta bahwa Dia mengetahui semua yang Anda lakukan dan pikirkan.
  • Mohonlah supaya Tuhan mengajarkan jalan-jalan-Nya kepada Anda. (Tunjukkanlah kepadaku jalan-Mu,  ya TUHAN, supaya aku hidup menurut kebenaran-Mu;  bulatkanlah  hatiku untuk takut  akan nama-Mu. Mazmur 86:11)
  • Mohonlah supaya Tuhan menunjukkan kepada Anda bagaimana cara takut kepada-Nya.
  • Pikirkan aspek tertentu dari ciptaan-Nya. Mohonlah supaya Tuhan menunjukkan kepada Anda betapa besarnya Dia itu. (Sebab apa yang tidak nampak dari pada-Nya, yaitu kekuatan-Nya yang kekal dan keilahian-Nya, dapat nampak kepada pikiran dari karya-Nya sejak dunia diciptakan, sehingga mereka tidak dapat berdalih. Roma 1:20)
  • Berdoalah agar selaras dan sejalan dengan Firman Tuhan.
  • Berdoalah supaya Tuhan menunjukkan mentor yang memiliki lebih banyak rasa takut akan Tuhan daripada Anda.
  • Mohonlah supaya Tuhan menunjukkan berharganya takut akan Tuhan.
  • Bersyukurlah kepada Tuhan atas Putra-Nya yang memiliki hubungan pribadi dengan Anda. Berterima kasihlah kepada Yesus, bahwa Anda dapat mempercayakan hidup Anda kepada
Sebab apa yang tidak nampak dari pada-Nya, yaitu kekuatan-Nya yang kekal dan keilahian-Nya, dapat nampak kepada pikiran dari karya-Nya sejak dunia diciptakan, sehingga mereka tidak dapat berdalih. Roma 1:20
Foto: kingjamesbibleonline.org

Mengambil tindakan

  • Latih diri Anda setiap hari, bahkan menit demi menit, untuk berfokus pada kehadiran-Nya. Fokus pada apa yang terjadi di dunia spiritual, dan halangi kebisingan dari dunia fisik supaya tidak mengganggu.
  • Bacalah The Practice of the Presence of God (Latihan Kehadiran Tuhan) yang ditulis oleh Brother Lawrence.
  • Pikirkan satu “hak” dalam hidup Anda yang ingin Anda lepaskan dan mengambil langkah untuk mewujudkannya.
  • Tempatkan diri Anda dalam situasi yang berbeda: jauh dari semua orang (di hutan), dengan anak-anak yang sangat kecil, pertemuan YWAM berskala besar, berjalan menyusuri jalan, di taman, dll. Berhenti dan lihatlah ke sekeliling Anda. Minta Tuhan untuk menunjukkan betapa besarnya Dia. Sifat apa yang Anda lihat dengan mengamati ciptaan-Nya dalam situasi-situasi yang berbeda? Buatlah daftar dan renungkanlah selama beberapa hari.
  • Carilah mentor yang menunjukkan rasa takut akan Tuhan. Jadilah mentor bagi orang lain.
  • Bacalah None Like Him (Tidak Ada yang Seperti Dia): 10 Ways God Is Different from Us (and Why That’s a Good Thing) (10 Cara Tuhan Berbeda dari Kita (dan Mengapa Itu adalah Hal yang Baik) dan In His Image (Dalam Gambar-Nya): 10 Ways God Calls Us to Reflect His Character (10 Cara Allah Memanggil Kita untuk Mencerminkan Karakter-Nya), keduanya ditulis oleh Jen Wilkin.
“Diamlah dan ketahuilah, bahwa Akulah Allah! Aku ditinggikan di antara bangsa-bangsa, ditinggikan di bumi!” Mzm 46:10
Foto: heartlight.org
  • Bagikan di facebook.com/youthwithamission, posting gambar dan tambahkan komentar tentang bagaimana Anda berdoa.
  • Kunjungi twitter.com; cari #praywithywam dan tweet tentang waktu doa Anda / memposting gambar. Anda juga dapat memposting foto di Instagram dan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Kirim email ke prayer@ywam.org untuk memberi tahu kami bagaimana Anda berdoa dan apa yang Tuhan nyatakan kepada Anda.

Bagaimana Kami Telah Berdoa

Juli 2020 – Mencari Tuhan Selama Pandemi Virus corona

  • YWAM Bangkok, Thailand – Seorang anggota YWAM dari Bangkok yang sedang mengunjungi kerabat di Boston ketika pandemi membuat perbatasan ditutup, berbagi bahwa dia sedang menunggu untuk kembali dan telah mendengar banyak dari Tuhan. Mazmur 12 dan kata “wadah tempat pencairan logam” muncul dan terasa sangat penting. Dia melihat sebuah penglihatan sementara berdiam diri. Penglihatan itu adalah huruf Thailand besar yang berarti alas atau dasar. Dia mendengar “Perkuat dasar yang Kamu miliki.”
  • Seorang anggota YWAM Korea juga mendengar beberapa pesan termasuk “titik buta masyarakat ini bisa dilihat oleh orang-orang Kristen sehingga kita dapat berbagi rasa sakit dan penderitaan bersama.”
  • Seorang wanita meminta rekonsiliasi dan pengampunan pada masa pandemi ini.
  • Seorang suami berdoa agar dia, istrinya dan keluarganya akan tetap berfokus dalam mencari Tuhan selama pandemi.
  • Seorang anggota YWAM lainnya berdoa agar salib Kristus akan menjadi pusat YWAM.
Foto: thinkthebible.org
Takut akan TUHAN…………..
… adalah permulaan pengetahuan. Ams 1:7
… mendapat pengenalan akan Allah. Ams 2:5
… membenci kejahatan. Ams 8:13
… permulaan hikmat. Ams 9:10
… memperpanjang umur. Ams 10:27
… ada ketenteraman yang besar. Ams 14:26
… sumber kehidupan. Ams 14:27
… didikan yang mendatangkan hikmat. Ams 15:33
… orang menjauhi kejahatan. Ams 16:6
… mendatangkan hidup. Ams 19:23
… kekayaan, kehormatan dan kehidupan Ams 22:4

Topik Bulan-bulan Berikutnya:

  • 10 September: Hari Jadi YWAM ke-60
  • 8 Oktober: Pemeliharaan Ciptaan
  • 12 November: Haiti

Jangan Lewatkan The Invitation:

  • Daftarkan diri untuk mendapatkan update Undangan Doa. Kunjungi ywam.org, cari kotak ‘’Stay Connected’’ di beranda, masukkan alamat email Anda dan klik ‘’Sign Up’’.
  • Unduh pembaruan doa dalam bahasa tertentu. Kunjungi ywam.org/theinvitation. (Saat ini tersedia dalam bahasa Spanyol, Portugos, Prancis, Indonesia, Korea atau silakan ajukan bahasa lain.)
  • Bergabunglah dalam diskusi tentang bagaimana Tuhan memimpin waktu doa ini. Tambahkan komentar di halaman Facebook pada hari Kamis kedua di facebook.com/youthwithamission atau pada Twitter @ywam, dengan tagar #praywithywam. Anda juga dapat mengunggah foto di instagram dengan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Anda sekarang dapat mendengarkan Undangan Doa dalam bentuk podcast. Untuk mendaftar atau mendengarkan episode sebelumnya, kunjungi: ywampodcast.net/prayer.
  • Jika Anda merasakan Tuhan memberi Anda sebuah kata atau arahan untuk doa YWAM, silakan hubungi kami: prayer@ywam.org.

Ringkasan Video Ramona Musch:

Miranda Heathcote, yang bekerja dengan YWAM di Spanyol, mulai dengan memperkenalkan Ramona Musch, yang berlokasi di Atlanta, AS. Ramona terhubung dengan sekolah YWAM pertama di Swiss lebih dari 50 tahun yang lalu dan telah terlibat dalam YWAM sejak itu. Miranda meminta Ramona untuk menjelaskan bagaimana dia memahami rasa takut akan Tuhan dan bagaimana dia telah melihat prinsip itu membimbing YWAM, dan mengapa itu penting.

Ramona berkata, ketika dia memikirkan rasa takut akan Tuhan, dia berpikir tentang kesadaran yang berkelanjutan akan kehadiran Tuhan yang terjadi terus-menerus, betapa agungnya Dia. Semua pikiran, perkataan, dan tindakan kita terbuka di hadapan-Nya.

Dia mengatakan bahwa Loren dan Darlene Cunninghamlah yang benar-benar mengajarinya tentang rasa takut akan Tuhan. Dia berasal dari denominasi yang sama seperti mereka. Dalam denominasi itu, rasa takut akan Tuhan terkadang bersifat legalistik. Anda takut dihukum karena pergi ke bioskop atau menggunakan make-up. Di YWAM dia mendengar Loren dan Darlene menceritakan bagaimana mereka menghadap kepala denominasi mereka dan mengatakan kepada mereka bahwa mereka ingin YWAM menjadi bagian dari denominasi mereka, tetapi mereka ingin bekerja dengan misionaris lain dan denominasi lain. Mereka tidak diberi izin ini.

Ramona mengatakan bahwa hal ini mengajarkan kepadanya apa yang dimaksud dengan takut akan Tuhan, karena dia melihat Loren dan Darlene bersedia untuk mengikuti Tuhan bahkan jika itu berarti disalahpahami atau melepaskan posisi mereka dalam denominasi mereka. Posisi Loren dan ayahnya cukup tinggi dalam denominasi itu. “Mereka melepaskan hak mereka atas reputasi mereka dan mereka berkata,” Ini lebih penting, yaitu: Apa yang Tuhan katakan? ”

Kemudian, Joy Dawson memperkenalkan YWAM pada banyak pengajaran tentang takut akan Tuhan.

Miranda mengklarifikasi bahwa apa yang dikatakan Ramona membuat perbedaan antara perasaan harus hidup dengan aturan dan respons hati kepada Tuhan yang mengatakan, “Pendapat-Nya tentang kita dan pengarahan-Nya atas kita lebih penting daripada yang lain.”

Ramona menceritakan kisah kapal YWAM pertama, yang bernama The Maori, dan pertobatan yang terjadi atas kesombongan karena tidak mengikuti Tuhan tentang waktu-Nya. Dia telah terlibat dalam perekrutan dan penggalangan dana untuk kapal itu. Dia berpartisipasi dalam pertemuan doa panjang yang terjadi setelah Loren memutuskan untuk menyerah.

Ramona menekankan pentingnya pertemuan doa yang sungguh-sungguh dan panjang seperti ini. Bagian dari rasa takut akan Tuhan, kata Ramona, adalah membiarkan Tuhan menginsafkan kita akan dosa kita. “Itu butuh waktu,” katanya. “Jika Anda tidak mendengarkan, Anda tidak akan benar-benar tahu apa yang dipikirkan Tuhan.”

Dia mengatakan keseimbangan dalam takut akan Tuhan adalah untuk memahami bahwa Tuhan adalah Tuhan yang pengasih tetapi kita harus kagum kepada-Nya karena Dia memang melihat segala yang kita lakukan dan apa yang kita pikirkan. Dia mencatat, tetapi “dia memiliki banyak rahmat dan banyak kasih.”

Miranda mengatakan ini memberi kita pandangan yang lebih besar tentang Tuhan. Dalam budaya kita saat ini, kita sering sangat peduli dengan penampilan kita. Dia bertanya kepada Ramona bagaimana dia akan meminta kita untuk berdoa tentang pembaruan pada rasa takut akan Tuhan hari ini.

Ramona memberikan beberapa saran:

Mazmur 88:11: Mohonlah supaya Tuhan mengajari kita cara-Nya.

Roma 1:20: Tanyakan kepada Tuhan, tunjukkan padaku bagaimana takut kepada Anda. Luangkan waktu untuk melihat penciptaan. “Ya Tuhan, tunjukkan padaku seberapa besar diri-Mu.”

Berdoalah agar selaras dan sejalan dengan Firman Tuhan. “Masuklah ke dalam Firman. Ketahuilah apa yang dikatakan Alkitab. Itu cara terbaik untuk masuk ke dalam takut akan Tuhan. ” Ramona ingat bahwa Joy Dawson berdoa dengan banyak kata sifat tentang Tuhan. Dia akan berdoa, “Ya Tuhan, Engkau …” dan dia akan menuliskan semua sifat Tuhan itu. Sebagai remaja yang berusia 18 tahun, Ramona mendengar doa ini dan dia akan berpikir bahwa dia tidak memiliki kata-kata sifat itu karena dia tidak benar-benar mengenal Tuhan seperti Joy.

Bacalah hukum-hukum Tuhan. Apa yang dikatakan Alkitab? Renungkan hal-hal itu.

Berdoalah supaya diberi mentor yang lebih takut kepada Tuhan daripada kita. Bagi Ramona, berada di sekitar Joy Dawson, Loren dan Darlene memotivasi dirinya. Dia ingin menjadi seperti mereka.

Mohonlah supaya Tuhan menunjukkan betapa berharganya takut akan Tuhan. Para anggotaYWAM mungkin melihat takut akan Tuhan sebagai sesuatu yang harus mereka tinggalkan, kesombongan atau hubungan mereka. Mereka tidak mengerti bahwa takut akan Tuhan adalah hubungan pribadi dengan Yesus. “Kita bisa mempercayakan hidup kita kepada Dia.” Hal itu semakin memotivasi kami. Itu adalah sesuatu yang membuat kita ingin mengenal Yesus dengan lebih baik.

“Dan Dia menghilangkan rasa takut terhadap manusia. Itulah yang sangat menarik tentang rasa takut akan Tuhan. Kita tidak perlu khawatir tentang apa yang orang lain pikirkan tentang kita, apa yang teman-teman kita pikirkan tentang kita. Kita hanya lebih peduli dengan apa yang Tuhan pikirkan tentang kita. Itu membuat segalanya menjadi kabur dan membuat kita berfokus kepada Tuhan. ”

Mencari Tuhan Selama Masa Pandemi Virus Corona

Bergabunglah dengan Anggota YWAM di seluruh dunia dalam berdoa dan mendengar dari Tuhan. Dia mengundang Anda!

Foto (atas ke bawah): https://juliepearsonblog.wordpress.com/ dan https://www.exploregod.com/

Kita berada dalam musim di mana dunia sedang diguncang. Pandemi global, seruan baru untuk keadilan rasial, kuk kemiskinan, kesadaran akan keadaan lingkungan dan ancaman bencana alam. Apa tanggapan kita terhadap semua ini?

Kita mungkin menjadi takut dan melindungi diri. Mungkin kita bingung. Kita mungkin mencari cara untuk menambahkan suara kita dalam unjuk rasa kepada pemerintah yang mengajukan petisi untuk menuntut perubahan.

Namun yang pertama dan terutama, akankah kita mencari Tuhan? Akankah kita membawa kepadaNya ketakutan dan kebingungan kita, kerinduan kita akan hal-hal yang berbeda, keinginan kita untuk bertindak dengan bijak dan penuh kasih terhadap dunia yang hancur. Bisakah kita membuat ruang dalam hidup kita untuk duduk bersama-Nya, untuk bertemu dan ditemui oleh-Nya?

Dan baru di sana engkau mencari TUHAN, Allahmu, dan menemukan-Nya, asal engkau menanyakan Dia dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu

Ulangan 4:29

Bergabunglah dalam hari doa YWAM bulan ini, yang disebut The Invitation, dan berdoa bersama kami untuk mencari Tuhan untuk mengantisipasi perubahan yang akan muncul dari waktu yang unik dalam sejarah dunia ini, dan berdoalah bersama kami untuk membawa kepada Tuhan rasa sakit dan kebingungan kita. Anda dapat berdoa bersama kami pada hari doa kami, pada tanggal 9 Juli, atau kapan saja pada waktu yang paling cocok untuk Anda.

Jika anda hanya bisa meluangkan waktu beberapa saat saja untuk berdoa, mohon luangkan waktu untuk mencari Tuhan sendiri dan berdoa agar para anggota YWAM akan mencari Tuhan dengan cara-cara baru sebagai hasil dari realitas baru dunia kita. Terima kasih telah menjadi bagian dari The Invitation. Kami akan senang menerima cerita dari Anda tentang bagaimana Anda berdoa. Jika Anda terlibat dalam media digital penginjilan, silakan kirim tautannya kepada kami. Anda dapat mengirim email kepada kami di prayer@ywam.org.

Apabila kamu mencari Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati.
Foto: dailyverses.net

Bersiap untuk Berdoa (oleh Tonya Stanfield):

Seorang teman memiliki anak yang agak autis. Anak itu akan mencoba, tetapi dia tidak bisa menempatkan dirinya pada posisi orang lain. Dia sangat pandai memberi tahu Anda apa yang seharusnya Anda rasakan, tetapi dia tidak begitu pandai menerima bahwa Anda memiliki perspektif atau perasaan yang berbeda. Istilah psikologis untuk ini adalah kebutaan pikiran. Kita semua mengalami kebutaan pikiran sampai kita berusia empat tahun, tetapi ini adalah pertempuran selamanya bagi mereka yang menderita autis. Bocah lelaki ini telah menerima kenyataan bahwa otak orang lain dipenuhi dengan konten, reaksi, emosi yang berbeda, tetapi baginya untuk hidup dalam kenyataan itu adalah hal yang sulit.

Kita tidak jauh berbeda dengan anak lelaki itu ketika kita mendekati Tuhan dalam doa. Secara teologis, kita tahu Tuhan itu “lain” dari kita; kita tahu Dia memiliki kepribadian, ide, dan perasaannya sendiri, tetapi hidup dalam kenyataan bahwa Tuhan adalah pribadi yang seperti itu membutuhkan latihan. Seperti Anda, mungkin saya juga terlalu sering berdoa kepada ide saya sendiri tentang Tuhan, gambaran saya tentang Tuhan, atau bahkan mengalami Tuhan sebagai perpanjangan dari diri saya sendiri … memiliki pikiran, pendapat,serta emosi yang sama. Dan, kemudian saya bertanya-tanya mengapa setelah saya selesai berdoa pada waktu doa saya, saya merasa tidak mengalami jamahan, tidak berubah, tanpa kejelasan atau kedamaian – atau bahkan menjadi lebih buruk, dan enggan untuk kembali berdoa lagi.

Luangkan waktu sejenak untuk merenung dengan bertanya pada diri sendiri: ketika Anda berdoa, apakah Anda berbicara kepada diri sendiri atau kepada gagasan Anda tentang Tuhan? Apakah Tuhan Anda adalah pribadi yang hidup dengan pikiran dan perasaan milik Tuhan sendiri, atau hanya perpanjangan dari pemikiran dan perasaan Anda sendiri?

Ketika Anda bersiap untuk berdoa, mintalah Tuhan untuk membantu Anda mengatasi doa Anda yang ada dalam kebutaan pikiran dan minta Tuhan untuk membuat anda masuk kedalam kasih Tuhan yang suci dan yang tak dapat diprediksi/diduga.

“Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah , maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan.
Foto: slideshare.net

Cara Berdoa – Mencari Tuhan Selama Pandemi Virus Corona

Jika Anda berdoa dalam kelompok, sisihkan waktu yang tidak terstruktur untuk mencari Tuhan, dan minta setiap orang untuk memilih salah satu cara yang disebutkan di bawah ini untuk mencari Tuhan. Lalu ketika Anda kembali bersama berilah kesempatan bagi mereka untuk berbagi jika mereka mau. Jika Anda berdoa sendirian, mintalah Tuhan untuk membimbing Anda melalui salah satu cara berikut ini untuk mencari Dia.

1. Mencari Tuhan berarti MENDENGARKAN

Ketika kita mendengarkan dengan baik, implikasinya adalah kita lebih sedikit berbicara. Mencari Tuhan berarti mau mendengarkan tangisan dan keluhan orang lain. Itu berarti bahwa kita mengambil sikap bersandar pada perspektif Tuhan, menekankan apa yang dikatakan firman-Nya tentang masalah yang kita hadapi. Dan ketika sampai ke masalah keadilan bagi yang tertindas, akan selalu ada yang Tuhan katakan sebagai jawabannya.

Mencari Tuhan juga berarti mendengarkan cara-cara di mana Tuhan ingin memangkas (seperti ranting pokok anggur) kita – memangkas kehidupan pribadi kita, pelayanan kita, atau bahkan lebih luas lagi. Dengan cara apa Tuhan ingin mengarahkan (atau mengarahkan kembali) energi kita ke bidang pertumbuhan tertentu, dan apa artinya itu bagi kegiatan kita yang lain?

Pertama, ketika Anda berdoa, luangkan waktu dalam keheningan untuk mendengarkan.

2. Mencari Tuhan berarti MERINDUKAN

Untuk mencari Tuhan, kita harus berhubungan dengan kerinduan dalam diri kita. Sejauh mana saya menyadari keinginan saya yang mendalam akan penebusan dari Allah untuk dikerjakan di dunia kita dan komunitas kita, dan di dalam hati saya sendiri? Mencari Tuhan berarti membiarkan diri kita secara mendalam merasakan kerinduan ini, tidak untuk menjadi takut tetapi untuk bersandar. Ini adalah kerinduan yang akan menuntun kita kepada Allah.

Saat Anda berdoa, luangkan waktu untuk masuk ke dalam kerinduan Anda akan Tuhan. Kerinduan bersama apa yang Anda sadari, di antara anggota keluarga Anda, rekan satu tim, anggota masyarakat dan bangsa?

3. Mencari Tuhan berarti MERATAP

Kadang-kadang, kerinduan kita begitu dalam sehingga kita tidak dapat menemukan kata-kata untuk mengungkapkannya. Hal-hal buruk meningkat di sekitar kita: orang sakit, meninggal, pekerjaan atau karier tidak pernah kembali. Ketimpangan dan ketidakadilan dalam masyarakat tampaknya hanya semakin meningkat. Ada begitu banyak tangisan dalam doa dan syafaat. Ketika kita mencari Tuhan, kita membawa keluhan kita, permohonan kita, dan kesedihan kita. Kita menambahkan kata-kata kita dan keluhan tanpa kata-kata kita kepada dunia di sekitar kita dan ya, bahkan kepada ciptaan (seperti yang kita baca di Roma pasal 8). Kita mencari Tuhan melalui ratapan.

Berapa lama, ya Tuhan? Di mana Engkau, Tuhan? Kami mohon pertolongan-Mu, ya Tuhan!

Luangkan waktu untuk berdoa dengan ratapan, bersandarlah lebih dalam lagi ke dalam cinta kasih Tuhan. Berdoalah untuk diri Anda sendiri, dan untuk dunia kita.

4. Mencari Tuhan artinya WASPADA

Sejauh mana kita akan memperhatikan? Apakah kita rela mencari bagaimana Allah itu/akan menjadi seperti apakah Allah dalam situasi saat ini, untuk ‘menjaga agar mata kita tetap terbuka’ dan roh kita tetap waspada? Mencari Tuhan berarti tetap terjaga dan waspada. Apa yang Anda lihat terjadi di dunia di sekitar Anda? Apa yang sudah Anda perhatikan? Apa yang mengejutkan Anda? Bagaimana mungkin Tuhan membawa visi-Nya kepada kita dengan cara yang segar untuk waktu yang unik dalam sejarah ini?

Luangkan waktu untuk meminta kepada Tuhan untuk membantu Anda melihat hal-hal seperti yang Ia lakukan. Mintalah Ia untuk membantu Anda memperhatikan cara-Nya bekerja di dunia. Apa yang Anda lihat?

5. Mencari Tuhan berarti MENUNGGU dalam ANTISIPASI

Akhirnya, mencari Tuhan menuntut kita untuk menunggu Tuhan, yang merupakan pemimpin dan panguasa. Dalam penantian kita, kita tunduk pada waktu-Nya yang menyebabkan kita melepaskan kebutuhan kita akan kendali. Kita tidak menunggu karena kurangnya keinginan untuk bertindak, tetapi karena percaya pada hak pilihan-Nya dan komitmen mutlak-Nya untuk melakukan perubahan dalam penebusan.

Ketika kita menyesuaikan diri dengan tempat di dalam diri kita yang merindukan Tuhan dan jalan-jalan-Nya, kita masuk ke tempat pencarian. Kita menemukan diri kita bergabung dengan pemazmur, yang berkata: “Ya Tuhan, Engkau adalah Allahku; sungguh-sungguh aku mencari-Mu; jiwaku haus akan Engkau; dagingku lemah bagi-Mu, seperti di tanah yang kering dan gersang di mana tidak ada air. ”

Semoga Tuhan menjumpai kita di tempat-tempat kita mencari dengan sepenuh hati, dan sedemikian rupa sehingga kita siap, menjadi siap untuk apa pun yang ada di depan kita.

Carilah TUHAN selama Ia berkenan ditemui; berserulah kepada-Nya selama Ia dekat!
Foto: https://drlej.wordpress.com

Mengambil tindakan:

  • Di musim yang mengandung begitu banyak kesedihan ini, akan kelihatan seperti apakah mencari Tuhan secara pribadi? Bagaimana dengan keluarga Anda, tim Anda, atau komunitas Anda? Mungkin Anda ingin meratap dan menangis, mungkin Anda mendapati diri Anda tetap diam. Mungkin ketika Anda berjalan di jalan-jalan di lingkungan Anda, Anda mendapati diri Anda mencari cara Tuhan bekerja di rumah-rumah dan bisnis-bisnis/usaha-usaha di sekitar Anda. Bisa jadi pencarian Anda menemukan ekspresi dalam seni, atau lagu, atau tulisan. Ikutilah saat Tuhan memimpin Anda.
  • Meskipun memang ada waktu untuk bertindak, semoga kita tidak terburu-buru melakukan kegiatan demi membuat diri kita merasa lebih baik. Sebaliknya, semoga kita benar-benar menghabiskan waktu di tempat yang tak terlihat dan seringkali tidak nyaman untuk mencari Tuhan sendiri – untuk mencari perspektif-Nya, waktu-Nya, agenda-Nya dan kehendak-Nya. Dengan cara ini, kita akan disiapkan oleh Roh-Nya untuk musim yang akan datang.
  • Ratapan juga merupakan bagian dari kehidupan doa Pemazmur: Daud, Asaf, Ethan, Henan dan lain-lain. Faktanya, Eugene Peterson, pendeta & guru terkasih yang meninggal dunia tahun lalu, menulis bahwa mungkin hingga 70% dari Mazmur memiliki beberapa tingkat ratapan. Meratap berarti berdoa dengan cara yang berhubungan secara jujur dengan rasa sakit dan penderitaan di sekitar kita: kadang-kadang di dalam, kadang-kadang di luar kita di dunia kita. Itu adalah untuk membawa ke hadirat Allah dan menyembah dalam tangisan terdalam kita, mempercayai bahwa kita didengar. Ada Mazmur ratapan untuk komunitas. Periksa Mazmur 12, 80 dan 123. Ada Mazmur ratapan untuk individu. Lihatlah 3, 53 dan 142. Tambahkan ratapan secara teratur ke dalam waktu bersama atau waktu pribadi bersama Tuhan.
  • Tapi kita tidak meratap karena tanpa harapan. Ratapan adalah jembatan yang membawa kita kepada realitas kualitas karakter Allah yaitu Hesed, kata dalam bahasa Ibrani pada masa Perjanjian Lama yang berarti cinta kasih. Beberapa orang mengatakan bahwa cinta kasih, atau cinta perjanjian yang setia, adalah ciri khas Allah. Ketika kita meratap, seperti yang Yeremia lakukan dalam kitab Ratapan, kita dibawa dari tempat yang membuat kita merasa ditinggalkan ke dalam cinta kasih yang teguh dari Tuhan, yang rahmatnya baru setiap pagi, kesetiaan-Nya sangatlah besar. (Ratapan 3: 21-23). Tuhan itu baik bagi mereka yang menantikan-Nya, untuk jiwa yang mencari Dia. (Ratapan 3:25)
  • Bacalah kelima pasal dalam Kitab Ratapan yang mencatat ayat-ayat yang membangkitkan Roh di dalam diri Anda.
  • Lakukan penelitian pada Injil Matius 6:33 yang berfokus pada komponen-komponen ini: pertama, kerajaan Allah, kebenaran-Nya dan hal-hal ini. Gunakanlah dalam pengajaran atau
    tulisan.
Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya , maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.
Foto: heartofdeborah.com
  • Bagaimana Allah mengarahkan Anda untuk bersiap-siap untuk pelayanan Anda? Tindakan apa yang perlu Anda ambil? Buat rencana untuk bergerak maju sesuai dengan waktu-Nya.
  • Menjangkau orang lain. Kemungkinannya adalah mereka akan berada dalam kondisi bergerak yang berbeda dengan Anda. Mereka mungkin menghadapi masalah baru untuk pelayanan seperti pengasuhan anak, keuangan dan lainnya. Terlibatlah dalam percakapan tentang hal-hal itu. Bagaimana Anda bisa saling mendukung?
  • Bagikan di facebook.com; cari #praywithywam dan tweet tentang waktu doa Anda / memposting gambar. Anda juga dapat memposting foto di Instagram dan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Kirim email ke prayer@ywam.org untuk memberi tahu kami bagaimana Anda berdoa dan apa yang Tuhan nyatakan kepada Anda.

Bagaimana Kami Telah Berdoa:

Juni 2020 – Menggunakan Teknologi untuk Penginjilan Online

  • YWAM Richmond USA dan YWAM Media Village Nigeria berdoa dan membagikan postingan di Facebook.

Topik Bulan-bulan Berikutnya

  • 13 Agustus: Seri: Prinsip Spiritual dari Masa-Masa Awal YWAM
    Takut akan Tuhan (Ramona Musch) – 4 dari 4 dalam seri
  • 10 September: Hari Jadi YWAM ke-60
  • 8 Oktober: Peduli Terhadap Ciptaan
Foto: https://tilghmanrdcogop.org/

Jangan Lewatkan The Invitation:

  • Daftarkan diri untuk mendapatkan update Undangan Doa. Kunjungi ywam.org, cari kotak ‘’Stay Connected’’ di beranda, masukkan alamat email Anda dan klik ‘’Sign Up’’.
  • Unduh pembaruan doa dalam bahasa tertentu. Kunjungi ywam.org/theinvitation. (Saat ini tersedia dalam bahasa Spanyol, Portugos, Prancis, Indonesia, Korea atau silakan ajukan bahasa lain.)
  • Bergabunglah dalam diskusi tentang bagaimana Tuhan memimpin waktu doa ini. Tambahkan komentar di halaman Facebook pada hari Kamis kedua di facebook.com/youthwithamission atau pada Twitter @ywam, dengan tagar #praywithywam. Anda juga dapat mengunggah foto di instagram dengan menggunakan tagar yang sama, #praywithywam.
  • Anda sekarang dapat mendengarkan Undangan Doa dalam bentuk podcast. Untuk mendaftar atau mendengarkan episode sebelumnya, kunjungi: ywampodcast.net/prayer.
  • Jika Anda merasakan Tuhan memberi Anda sebuah kata atau arahan untuk doa YWAM, silakan hubungi kami: prayer@ywam.org.